18 Lembaga Negara Bakal Dibubarkan Jokowi

pranusa.id July 14, 2020

Presiden Joko Widodo. (INT)

PRANUSA.ID — Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengungkapkan bakal membubarkan 18 lembaga negara dalam waktu dekat. Meski begitu, dia tidak menyebut apa saja lembaga negara yang dimaksud.

“Dalam waktu dekat ini ada 18 (lembaga akan dibubarkan),” kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (13/7/2020).

Dia menjelaskan alasan kebijakan pembubaran lembaga itu salah satunya adalah untuk menekan anggaran pengeluaran negara.

“Semakin ramping organisasi ya cost-nya kan semakin bisa kita kembalikan. Anggaran, biaya. Kalo pun bisa kembalikan ke menteri kementerian, ke dirjen, direktorat, direktur, kenapa kita harus pake badan-badan itu lagi, ke komisi-komisi itu lagi,” jelas dia.

Jokowi ingin agar kapal (lembaga negara) dibuat seefisien dan sesimpel mungkin agar pemerintahan Indonesia dapat bergerak lebih cepat.

“Bolak-balik kan saya sampaikan, negara cepat bisa mengalahkan negara yang lambat. Bukan negara gede mengalahkan negara yang kecil,” imbuhnya.

Jokowi dalam sidang kabinet pada 18 Juni lalu diketahui memang sempat mengancam akan melakukan pembubaran lembaga atau reshuffle kabinet di hadapan jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju.

(Cornelia)

Rekomendasi untuk Anda
Berita Lainnya
Pemkab Pamekasan Larang ASN Live Streaming Saat Jam Kerja
PAMEKASAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan secara resmi mengeluarkan larangan…
Pertamina Gelar SMEXPO, Dorong UMKM Naik Kelas dan Perluas Akses Pasar
JAKARTA – PT Pertamina (Persero) kembali menggelar program pendampingan Pertamina…
Kinerja Baik, PPPK Paruh Waktu Bisa Mengabdi Sampai Batas Usia Pensiun
JAKARTA – Pemerintah memberikan angin segar bagi para Aparatur Sipil…
Bupati Sujiwo: APBD Kubu Raya 2027 Harus Lahir dari Aspirasi Masyarakat
KUBU RAYA – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya berkomitmen penuh untuk…
Tim SAR Gabungan Temukan Jenazah Terakhir Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
MAKASSAR – Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan satu jenazah…