KMP Yunice Tenggelam, 44 Orang Selamat dan 6 Lainnya Ditemukan Meninggal

pranusa.id June 29, 2021

Ilustrasi kapal tenggelam. (Sumber: Oke Zone).

PRANUSA.ID– Kapal Motor Penumpang (KMP) Yunice dilaporkan tenggelam di perairan Selat Bali, yang masuk wilayah Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali, Selasa (29/6) malam dengan membawa 41 penumpang dan 15 anak buah kapal (ABK).

Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adiwibawa menyebut bahwa badan KMP Yunice saat ini dalam posisi tenggelam seluruhnya. 

“Kapal tenggelam seluruhnya,” kata Adiwibawa saat dihubungi, Selasa (29/6).

Hingga saat ini, ada sebanyak enam jenazah korban KMP Yunicee yang ditemukan, sementara tim gabungan masih terus melakukan pencarian dan evakuasi terhadap penumpang lainnya.

“Sampai saat ini ditemukan enam penumpang meninggal dunia,” kata Kapolres Jembrana Ajun Komisaris Besar Polisi I Ketut Gede Adi Wibawa, di Pelabuhan Gilimanuk, Selasa malam. Jenazah enam penumpang (tiga laki-laki dan tiga perempuan) itu selanjutnya dibawa ke RSU Negara.

Sementara itu, Juru Bicara Kementerian Perhubungan, Adita Irawati menyebut, sebanyak 44 orang berhasil dievakuasi dalam kondisi selamat. Meski begitu Adita tak menjelaskan, 44 orang yang selamat ini ABK atau penumpang.

“Informasi yang diperoleh dari Basarnas, hingga pukul 21.45 Wita telah berhasil dievakuasi 44 orang dalam kondisi selamat. Saat ini pihak Basarnas masih terus melakukan evakuasi di lokasi,” kata Adita dalam keterangan tertulisnya.

 

Laporan: Bagas R

Editor: Jessica C. Ivanny

Rekomendasi untuk Anda
Berita Lainnya
Survei LSI Denny JA: Mayoritas Pemilih Tolak Wacana Pilkada Dipilih DPRD
JAKARTA – Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis temuan…
KUHP Baru, Menko Yusril: Ada Perbedaan Tegas Antara Kritik dengan Hinaan
JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan,…
Mentan Amran Sulaiman Cabut Izin 2.300 Distributor Pupuk Nakal
KARAWANG – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman kembali menunjukkan…
Pemerintah Klaim Sita 4 Juta Hektare Kebun Sawit Ilegal
KARAWANG— Presiden Prabowo Subianto menegaskan bahwa penegakan hukum terhadap praktik…
Gubernur Kalbar Pastikan Keamanan dan Kondusifitas Menyambut Ramadhan dan Cap Go Meh
PONTIANAK — Gubernur Kalimantan Barat Ria Norsan menegaskan bahwa wilayah…