Prabowo-Gibran Unggul di Kalbar dengan Perolehan 1.964.183 suara | Pranusa.ID

Prabowo-Gibran Unggul di Kalbar dengan Perolehan 1.964.183 suara


FOTO: Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Laporan: Severinus THD | Editor: Jessica C. Ivanny

PRANUSA.ID — Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) melakukan rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara nasional Pilpres 2024 untuk Provinsi Kalimantan Barat di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (10/3/2024) malam.

Hasilnya, pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dan menempati posisi teratas dengan perolehan 1.964.183 suara.

Di posisi kedua pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin (AMIN) mendapat suara 718.641, disusul dengan pasangan calon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan perolehan 534.450 suara.

Perolehan suara tersebut dibacakan langsung oleh Ketua KPU Provinsi Kalimantan Barat, Muhammad Syarifuddin Budi, di depan para saksi dan Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari.

“Bismillah, sah,” ujar Hasyim sambil mengetuk palu.

Untuk diketahui, jumlah surat suara sah 3.217.274 dan jumlah surat suara tidak sah 60.541. Total keseluruhan suara berjumlah 3.277.815.

Berikut rinciannya:

Anies-Muhaimin = 718.641

Prabowo-Gibran = 1.964.183

Ganjar-Mahfud MD = 534.450

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top