Jokowi Tegaskan Bansos 2021 yang Diterima Tak Ada Potongan | Pranusa.ID

Jokowi Tegaskan Bansos 2021 yang Diterima Tak Ada Potongan


Presiden Joko Widodo (Kompas.com)

PRANUSA.ID — Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah meluncurkan tiga bantuan sosial, yakni program keluarga harapan (PKH), kartu sembako, dan bantuan sosial tunai (BST) yang diberikan sepanjang 2021.

Dalam Peluncuran Bantuan Tunai se-Indonesia Tahun 2021, Senin (4/1/2021), Jokowi memastikan takkan ada potongan untuk ketiga bansos tersebut. “Saya ulang-ulang terus agar bantuan yang diterima ini tidak ada potongan-potongan,” kata Jokowi.

Untuk bantuan PKH sendiri telah dianggarkan pemerintah senilai Rp28,7 triliun untuk dikucurkan kepada 10 juta keluarga penerima manfaat (KPM).

Kemudian, ada program kartu sembako dengan besar anggaran Rp45,12 triliun untuk dibagikan kepada 18,8 juta KPM. Terakhir, BST Rp12 triliun untuk 10 juta KPM.

Bantuan ini nantinya akan langsung disalurkan melalui bank milik pemerintah dan kantor pos sehingga Jokowi meminta agar KPM bisa saling mengingatkan soal tiada potongan dalam penyalurannya.

“Supaya diingatkan ke penerima dan tetangga yang tidak datang, dikasih tahu tidak ada potongan karena ini dikirimkan langsung ke penerima baik lewat bank maupun kantor pos,” tuturnya.

Ia juga telah memerintahkan menteri dan gubernur untuk mengawal proses penyaluran bansos sehingga bisa berlangsung lebih cepat, tepat sasaran, dan berdampak positif pada perekonomian RI.

*(Crn)

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top