Memanas, Israel Bombardir Jalur Gaza Lewat Jet Tempur

pranusa.id August 8, 2021

Ilustrasi: Serangan udara Israel di tengah meningkatnya kekerasan Israel-Palestina. [REUTERS / Ibraheem Abu Mustafa]
PRANUSA.ID– Israel dan Palestina kembali memanas. Pasalnya Israel kembali melakukan serangan udara ke Gaza, Palestina, Sabtu (7/8/2021) pagi waktu setempat. Jet tempur IDF Israel menyerang kompleks yang disebut sebagai pangkalan Hamas.

Dilansir dari laporan AFP, Israel berdalih serangan dilakukan untuk membalas peluncuran balon pembakar dari wilayah Palestina yang menyebabkan kebakaran di Israel bagian selatan.

“Menanggapi peluncuran terus-menerus balon pembakar dari Gaza ke Israel sepanjang hari, beberapa saat yang lalu jet tempur IDF menyerang kompleks militer Hamas dan situs peluncuran roket,” kata tentara Israel dalam sebuah pernyataan.

Israel juga menyinggung situs peluncuran roket milik Hamas yang terletak di dekat lingkungan sipil. Israel pun menyebut Hamas terus membahayakan warga sipil Palestina.

Belum dilaporkan adanya korban akibat penyerangan ini. Hamas juga belum memberi komentar atas pernyataan Israel.

Kedua pihak seharusnya mematuhi gencatan senjata yang dimuat sejak 21 Mei, mengakhiri 11 hari pertempuran mematikan antara Israel dan Hamas. Saat itu, sebanyak 260 warga Palestina tewas dan 13 orang di Israel.

 

Laporan: Bagas R

Editor: Jessica C. Ivanny

Rekomendasi untuk Anda
Berita Lainnya
Prabowo Tegaskan Penanganan Bencana Sumatera Tidak Perlu Status Nasional
ACEH TAMIANG— Presiden RI Prabowo Subianto menegaskan pemerintah tidak menetapkan…
Arab Saudi Catat Rekor Tertinggi Eksekusi Mati Sepanjang 2025
ARAB SAUDI— Arab Saudi mencatat angka eksekusi mati tertinggi sepanjang…
Menko AHY: Rekonstruksi Rumah di Sumatra Wajib Penuhi Standar Tahan Bencana
ACEH TAMIANG – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan,…
Percepat Pemulihan Pascabencana, Pemerintah Mobilisasi Rp1 Triliun dari CSR BUMN
JAKARTA – Pemerintah mengambil langkah cepat dalam penanganan pascabencana dengan…
Gubernur Papua Hentikan Izin Baru Sawit Demi Lingkungan dan Fokus Hilirisasi
JAYAPURA – Gubernur Papua, Mathius D. Fakhiri, akhirnya angkat bicara…
Purple and White Modern Proffesional Digital Marketing Seminar Instagram Post
WhatsApp Image 2025-12-19 at 20.57.42 (1)
WhatsApp Image 2025-12-22 at 13.10.14
ChatGPT Image 23 Des 2025, 08.56.24
WhatsApp Image 2025-12-23 at 11.11.08