665 Anak Jadi Sasaran Covid, Anies Minta Keluarga Biarkan Bermain di Rumah Saja | Pranusa.ID

665 Anak Jadi Sasaran Covid, Anies Minta Keluarga Biarkan Bermain di Rumah Saja


Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (cnnindonesia.com)

PRANUSA.ID — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta setiap keluarga di daerah ibu kota tidak lagi membiarkan anak-anaknya bermain di luar rumah.

“Saya berharap kepada keluarga di Jakarta lebih berhati-hati. Usahakan di rumah saja. Anak-anak biarkan bermain di rumah saja demi keselamatan semuanya,” kata Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (22/6).

Apalagi, Anies memaparkan data harian penularan Covid-19 pada Minggu (20/6) lalu menunjukkan 665 orang dari 5.582 kasus positif terjangkit virus corona (Covid-19) adalah anak-anak berusia 5-18 tahun.

Untuk itu, ia mengimbau agar para orang tua lebih waspada dan mengawasi anak secara ketat untuk tidak melakukan banyak interaksi dan kegiatan di luar rumah.

“Karena penanganan untuk anak-anak tentu membutuhkan pendampingan orang dewasa sehingga muncul kompleksitas yang tidak sederhana,” ujar Anies dikutip dari Suara.

Lebih lanjut, dia menilai tren penularan Covid kepada anak adalah hal baru. Dia juga merasa pandemi yang dihadapi saat ini sudah tidak lagi sama dengan tahun lalu.

“Artinya kami menghadapi situasi wabah yang berbeda dengan awal tahun kemarin,” tutur Anies.

Ia menduga varian baru Covid-19 yang melanda ibu kota adalah penyebab mengapa anak-anak mudah sekali tertular.

“Besar kemungkinan adalah varian baru yang dengan mudah menular termasuk kepada anak-anak,” tandas Anies.

Penulis: Jessica C. Ivanny
Editor: Bagas R.

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top