Partisipasi Masyarakat Dikhawatirkan Turun dalam Pilkada 2020 Mendatang | Pranusa.ID

Partisipasi Masyarakat Dikhawatirkan Turun dalam Pilkada 2020 Mendatang


(Gambar: apahabar.com)

 

PRANUSA.ID — Pandemi Covid-19 belum memperlihatkan tanda akan berakhir dalam waktu dekat. Untuk itu, pemungutan suara Pilkada 2020 yang disepakati antara pemerintah, DPR, dan penyelenggara pemilu yang rencananya digelar pada 9 Desember 2020 mendatang menimbulkan pertanyaan.

Hal tersebut ditanyakan pula oleh Koordinator Nasional Seknas Jaringan Pendidikan Pemilih Untuk Rakyat (JPPR) Alwan Ola Riantoby dalam diskusi JPRR yang digelar secara daring, Rabu (15/4/2020).

“Mengapa harus tetap dilaksanakan pada 9 Desember? Tentu harus ada berbagai pertimbangan jika merujuk kondisi terakhir pandemi Covid-19,” tutur Alwan, Rabu (15/4/2020).

Alwan mengkhawatirkan rendahnya partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2020 karena masih banyak yang fokus pada pemulihan dampak Covid-19 dalam kehidupan mereka.

“Jika demikian, partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2020 bisa menurun. Masyarakat masih fokus pada pemulihan dan berbagai hal lain menyangkut Covid-19,” jelas Alwan.

Tidak hanya itu, jika pemungutan suara tetap jatuh pada 9 Desember mendatang, Alwan mempertanyakan bagaimana teknis lanjutan tahapan Pilkada 2020.

Untuk itu, menurutnya, perumusan penyelenggaraan pemilu harus melalui tahapan, program, dan jadwal Pilkada 2020 yang cermat. Ia mewakili JPRR meminta hal tersebut kepada DPR, pemerintah dan penyelenggara pemilu.

“Harus dari tanggal berapa tahapan lanjutan dimulai jika pemungutan suara pada 9 Desember? Kemudian bagaimana tahapan lain apakah akan dilakukan secara padat?”, tanyanya.

Sebelumnya, usulan pemerintah terkait penundaan penyelenggaraan Pilkada 2020 disetujui Komisi II DPR. Akibat pandemi Covid-19, akhirnya tahap pemungutan suara yang awalnya akan digelar pada 23 September ditunda menjadi 9 Desember mendatang. (Cornelia/Pranusa)

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top