Pemuda Dayak Usulkan Polisi Segera Tangkap Firli Bahuri | Pranusa.ID

Pemuda Dayak Usulkan Polisi Segera Tangkap Firli Bahuri


FOTO: Ketua Bidang Kaderisasi Pemuda Dayak Kalimantan Barat, Srilinus Lino.

Penulis: Severinus THD | Editor: Jessica C. Ivanny

PRANUSA.ID — Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nonaktif Firli Bahuri belum ditahan usai diperiksa
di Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri sebagai tersangka kasus pemerasan mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Firli diperiksa di Bareskrim Polri untuk kedua kalinya pada Rabu (6/12). Ia dicecar dengan 29 pertanyaan oleh penyidik gabungan Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dan Dittipidkor Bareskrim Polri.

Menanggapi hal itu, Ketua Bidang Kaderisasi Pemuda Dayak Kalimantan Barat, Srilinus Lino mengusulkan agar tim penyidik Polda Metro Jaya mempertimbangkan untuk segera mengeluarkan surat penangkapan untuk Firli.

Menurutnya, ada potensi Firli bakal kabur dari penyidikan dugaan pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian tersebut. Apalagi, Lino menilai Firli jarang muncul di hadapan publik sejak kasus rasuah di Kementan terungkap.

“Saya rasa polisi harus segera menangkap Firli. Ini untuk mencegah kemungkinan-kemungkinan yang tidak diiginkan, misalnya, kemungkinan Firli yang akan melarikan diri,” kata Lino dalam keterangannya, Sabtu (9/12).

“Apalagi, Firli sudah sangat jarang muncul di hadapan publik, dan Firli terindikasi cukup sering menghambat jalannya pemeriksaan atas kasus yang menjeratnya. Jujur, saya khawatir alat buktinya akan hilang jika Firli tidak kunjung ditangkap,” lanjutnya.

Untuk itu, Lino mengusulkan agar tim penyidik Polda Metro Jaya dapat segera menangkap Firli dan membongkar pihak-pihak yang terlibat dalam kasus tersebut.

“Polisi harus pertimbangkan upaya paksa berupa penangkapan terhadap Firli, supaya kasus ini bisa segera dituntaskan. Bukan hanya Firli, polisi juga harus mengungkap siapa-siapa saja yang turut bermain dalam kasus tersebut,” tegas Lino. (*)

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top