Pengamat soal Duet Prabowo-Ganjar di Pilpres 2024: Apa Megawati Merestui?

pranusa.id January 17, 2022

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (Tempo)

PRANUSA.ID — Peneliti Utama Indonesia Political Opinion (IPO) Catur Nugroho menilai koalisi antara Gerindra dengan PDIP berpotensi memenangkan Pilpres 2024.

“Koalisi Gerindra-PDIP, saya pikir akan menjadi kekuatan dahsyat jika Prabowo berpasangan dengan Ganjar Pranowo,” katanya dilansir GenPi.co, Sabtu (15/1).

Catur mengatakan Gerindra sebenarnya menginginkan agar Prabowo Subianto berpasangan dengan Ganjar Pranowo.

Apalagi, elektabilitas kedua tokoh tersebut yang terhitung tinggi dalam sejumlah hasil survei capres dari berbagai lembaga.

“Saya yakin para elite Gerindra akan lebih senang jika koalisi itu mengusung Prabowo dan Ganjar,” ujar Catur.

Akan tetapi, ia mengungkapkan masalah serius dalam merealisasikan pasangan Prabowo-Ganjar dalam Pilpres 2024.

Menurutnya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang bakal menentukan sepenuhnya tiket Pilpres 2024 mendatang.

“Masalah tentu saja Megawati sebagai pemegang kekuasaan mutlak di PDIP. Jadi, apakah Megawati akan memberikan restu kepada Ganjar untuk berpasangan dengan Prabowo?” kata Catur.

Penulis: Jessica C. Ivanny
Editor: Bagas R.

Rekomendasi untuk Anda
Berita Lainnya
Tito Minta Keuchik Ambil Alih Pendataan Korban Bencana di Aceh Tamiang
ACEH TAMIANG— Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian meminta kepala desa…
Prabowo Puji Respons Cepat Danantara Bangun 600 Huntara di Aceh Tamiang
ACEH TAMIANG— Presiden RI Prabowo Subianto memberikan apresiasi atas respons…
Prabowo Tegaskan Penanganan Bencana Sumatera Tidak Perlu Status Nasional
ACEH TAMIANG— Presiden RI Prabowo Subianto menegaskan pemerintah tidak menetapkan…
Arab Saudi Catat Rekor Tertinggi Eksekusi Mati Sepanjang 2025
ARAB SAUDI— Arab Saudi mencatat angka eksekusi mati tertinggi sepanjang…
Menko AHY: Rekonstruksi Rumah di Sumatra Wajib Penuhi Standar Tahan Bencana
ACEH TAMIANG – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan,…
Purple and White Modern Proffesional Digital Marketing Seminar Instagram Post
WhatsApp Image 2025-12-19 at 20.57.42 (1)
WhatsApp Image 2025-12-22 at 13.10.14
ChatGPT Image 23 Des 2025, 08.56.24
WhatsApp Image 2025-12-23 at 11.11.08