Anies dan Ridwan Kamil Adu Penalti di Stadion JIS, Netizen: Bismillah RI 1 dan 2

pranusa.id February 17, 2022

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Jabar Ekspres)

PRANUSA.ID — Momen saat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bermain adu penalti sepakbola di Stadion JIS menuai ragam reaksi dari netizen.

Sebagian netizen merasa senang dan optimis bahwa Anies dan Ridwan Kamil merupakan pasangan yang cocok untuk ikut kontestasi Pilpres 2024 mendatang.

Salah satunya berasal dari pemilik akun Instagram usmancp04 seperti dikutip PranusaID dari Fajar.co.id, Kamis (17/2).

“Bismillah RI 1 dan RI 2 tahun 2024,” tulis pemilik akun usmancp04.

Untuk diketahui, momen adu penalti sepakbola di Stadion JIS antara kedua gubernur tersebut diketahui dari unggahan Anies di akun Instagram @aniesbaswedan.

Dalam unggahan tersebut, terlihat Anies menjadi algojo tendangan penalti, dengan Ridwan Kamil yang menjadi sang kiper. Anies kemudian berhasil membobol gawang yang dijaga oleh Ridwan Kamil.

Pada kolom caption, Anies berkomentar seolah menyindir Pemain PSG Lionel Messi yang gagal mengeksekusi penalti saat menghadapi PSG di babak 16 besar Liga Champion Eropa kemarin.

“Messi pun ketar-ketir melihat gol penalti ini. Bukan begitu, Kang @ridwankamil?,” tulis Anies Baswedan, dikutip PranusaID pada Kamis (17/2/2022).

“Terima kasih Kang Emil sudah datang dan sparring di JIS. Di dalam lapangan boleh berhadapan, tapi di luar lapangan sama-sama tim bubur diaduk,” tambah Anies. (*)

Penulis: Jessica C. Ivanny
Editor: Bagas R.

Rekomendasi untuk Anda
Berita Lainnya
Wabup Kayong Utara Ancam Putus Kontrak Pelaksana Proyek Disdik yang Molor
KAYONG UTARA – Wakil Bupati Kayong Utara, Effendi Ahmad (Amru…
Digugat ke MK, Bahlil: Izin Tambang untuk Ormas Keagamaan Tetap Berjalan
JAKARTA – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil…
Defisit APBN 2025 Melebar 2,92%, Menkeu Purbaya: Masih Aman
JAKARTA – Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa melaporkan bahwa…
Survei LSI Denny JA: Mayoritas Pemilih Tolak Wacana Pilkada Dipilih DPRD
JAKARTA – Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis temuan…
KUHP Baru, Menko Yusril: Ada Perbedaan Tegas Antara Kritik dengan Hinaan
JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan,…