Anies Silahkan Maju Nyapres, Tapi Gerindra Tetap Usung Prabowo

pranusa.id October 23, 2021

FOTO: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (CNN Indonesia/Patricia Diah Ayu Saraswati)

PRANUSA.ID– Ketua Dewan Penasehat DPD Gerindra DKI Jakarta Muhammad Taufik tidak mempersoalkan deklarasi Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIES) yang mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk maju ke Pilpres 2024.

“Enggak apa-apa itu mah orang mau dukung, haknya orang, orang mau dukung-dukung. Kalau Gerindra tetap Pak Prabowo,” ujar Taufik di Gedung Balaikota DKI Jakarta, Jumat (22/10).

Dia lantas mempersilakan Anies maju di Pilpres 2024 jika memiliki basis dukungan. Kendati demikian, Taufik memastikan partainya bakal mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang, bukan Anies.

Taufik menjelaskan, keinginan untuk mengusung Prabowo sebagai capres datang dari para kader Gerindra.

Sebelumnya, sekelompok orang yang mengatasnamakan Deklator Anies (Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera) mendukung Anies Baswedan untuk nyapres. Dukungan ini didasari kinerja baik Anies selama memimpin DKI Jakarta.

Selain itu, Deklarator Anies mengklaim janji Anies saat kampanye Pilgub 2017 telah ditunaikan. Sehingga aliansi ini yakin Anies sangat layak naik tingkat menjadi presiden.

 

Laporan: Bagas R

Editor: Jessica C. Ivanny

Rekomendasi untuk Anda
Berita Lainnya
Pemerintah Targetkan 6.900 Jembatan Rampung pada 2026
BOGOR — Pemerintah menargetkan pembangunan sekitar 6.900 jembatan di seluruh…
Kecam Penangkapan Presiden Venezuela, China Tuntut Pembebasan Segera
BEIJING – Pemerintah China melontarkan kecaman keras terhadap tindakan Amerika…
Penjelasan Wamenkum Eddy Soal Penangkapan Tanpa Izin Pengadilan di KUHAP Baru
JAKARTA – Wakil Menteri Hukum, Edward Omar Sharif Hiariej (Eddy),…
Tekan Anggaran Hingga 20 Persen, Pemprov Jabar Terapkan WFH untuk ASN
BANDUNG – Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) membuat terobosan…
Prabowo Tegaskan Pemerintah Terbuka terhadap Kritik Publik
JAKARTA— Presiden RI Prabowo Subianto menilai kritik publik sebagai mekanisme…
Purple and White Modern Proffesional Digital Marketing Seminar Instagram Post
WhatsApp Image 2025-12-19 at 20.57.42 (1)
WhatsApp Image 2025-12-22 at 13.10.14
ChatGPT Image 23 Des 2025, 08.56.24
WhatsApp Image 2025-12-23 at 11.11.08