Hapus Postingan Soal Teroris dan CCTV, Arie Untung Disebut Pengecut | Pranusa.ID

Hapus Postingan Soal Teroris dan CCTV, Arie Untung Disebut Pengecut


Arie Untung hapus komentar aksi terduga teroris di Mabes Polri

PRANUSA.ID– Arie Untung mendapat banyak kecaman karena twitnya soal aksi terorisme di Gedung Mabes Polri yang terjadi pada hari Rabu 31 Maret 2021. 

Dalam tulisannya, Arie merasa heran dengan kamera cctv yang secara kebetulan bisa merekam aksi terduga teroris tersebut. 

“Kamerannya bukan cctv mungkin lagi iseng atau indigo ngeshoot lahan parkir, eh nggak tahunya ada kejadian tak terduga. Kok bisa pas record sebelum baku tembak,” twit Arie Untung.

Twit Arie Untung pun mendapat banyak komentar hujatan dari warganet. Warganet dibuat berang karena merasa Arie meragukan kebenaran soal aksi terorisme tersebut.

Saking banyaknya hujatan, Arie Untung sampai menghapus twitnya tersebut. Tapi hujatan dari warganet ini tidak berhenti begitu saja. Justru, banyak twit-twit baru bermunculan, menghujat artis hijrah tersebut.

Salah satunya adalah akun @_GoldenAngel_ yang menyebut tindakan Arie Untung menghapus twitnnya sebagai sebuah sikap pengecut.

“Setelah bikin hasutan, terus dihapus. Mental pengecut lu @ArieKuntung,” twit @_GoldenAngel_.

Akun tersebut juga mengunggah bukti cuitan Arie Untung, lengkap dengan tulisan bernada sindiran. ‘TIDAK SEMUA TERORIS BERTUGAS DI LAPANGAN. ADA JUGA TEMAN SEGOLONGAN MEREKA YANG BERTUGAS MELAKUKAN PEMBELAAN DI MEDIA SOSIAL. WASPADA BAHAYA LATEN.

Twit dari @_GoldenAngel_ mendapat banyak komentar dan retweet dari warganet. Akun @Nusanta28872448 menjelaskan soal kerja cctv yang diragukan Arie Untung.

“Miris. Saya kerja di kilang, full cctvv. Ada yang fixed dan yang juga ptz (pan tilt zoom). Kalau ada insiden, tinggal recall memory cctv yang tersimpan otomatis di server. Done. @ArieKuntung mainnya kurang jauh,” kata @Nusanta28872448.

“Arie ini sering lho bikin blunder kayak gini. Ini jelas menyudutkan Polri. Sekali-sekali ajak ngopi di Mabes nih orang pak @DivHumas_Polri. Tuman!!,” imbuh akun @Nusantaraku01.

“Kalau kameranya cctv nanti bakal dikomen, ‘Kok pas bener kejadiannya ngadep ke kamera cctv?’ Kalau nggak mau dikatakan sebagai bagian atau pembela dari teroris, kenapa bikin opini yang seolah-olah membenarkan perbuatan kejam teroris? Sudah gitu aja,” timpal akun @@rivaldiprayg.

 

Laporan: Bagas R

Editor: Jessica C. Ivanny

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top