Luhut Pandjaitan: Sabar, Kita Cari Jalan supaya Ekonomi Bisa Pulih Kembali | Pranusa.ID

Luhut Pandjaitan: Sabar, Kita Cari Jalan supaya Ekonomi Bisa Pulih Kembali


Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. (Reuters/Darren Whiteside)

PRANUSA.ID — Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan melakukan kunjungan ke wilayah Solo Raya bersama Menkes Budi Gunadi Sadikin, Kamis (4/8/2021).

Dalam kunjungan tersebut, Luhut sempat berdialog bersama para pedagang di wilayah Malioboro, Yogyakarta.

Kepada Luhut, para pedagang mengaku sudah menjalani vaksinasi Covid-19. Meski begitu, Luhut mengingatkan warga yang ada di Malioboro untuk senantiasa menaati protokol kesehatan (prokes) Covid-19.

“Saat ini, saya minta semua sabar, kita cari jalan bersama dan ekonomi juga bisa pulih kembali. Saya pesankan untuk semuanya yang penting sekarang sehat,” kata Luhut dalam keterangan tertulis, Jumat (6/8).

Selain Malioboro, Luhut juga melakukan dialog bersama para pedagang di Pasar Klewer, Solo. Dalam dialog tersebut, ia meminta pedagang untuk disiplin dalam menaati prokes dan menjalani vaksinasi.

“Dengan disiplin masyarakat yang baik, harapannya ke depan sudah bisa terjadi pelonggaran pelan-pelan agar para pedagang bisa bergerak, tetapi tetap dengan protokol kesehatan yang ketat,” ujar Luhut.

Lebih lanjut, sebagai sebagai tindak lanjut dari 3T (testing, tracing, dan treatment), ia juga melakukan pengecekan tempat isolasi terpusat (isoter) dan sentra vaksinasi di empat wilayah aglomerasi Solo Raya yaitu Boyolali, Surakarta, Sragen, dan Klaten.

Penulis: Jessica C. Ivanny
Editor: Bagas R.

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top