Usai Wagub DKI, Kini Gubernur Anies Baswedan Positif Covid-19 | Pranusa.ID

Usai Wagub DKI, Kini Gubernur Anies Baswedan Positif Covid-19


Foto Pemprov DKI Jakarta: Istimewa

PRANUSA.ID — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan positif terinfeksi virus corona (Covid-19). Hal itu diketahui dari hasil tes usap PCR yang dilaksanakannya di Balai Kota DKI Jakarta pada Senin siang (30/11).

Melalui keterangan tertulisnya, Selasa (1/12) hasil tes itu diketahui keluar pada Selasa dini hari (1/12). Meski positif Covid-19, Anies Baswedan tidak memiliki gejala dan akan tetap bekerja secara virtual.

“Saya akan tetap bekerja memimpin rapat-rapat secara virtual. Sejak Maret lalu kita sudah terbiasa bekerja secara virtual, dan Insya Allah tidak akan ada proses pengambilan kebijakan yang terganggu,” kata Anies.

Ia juga mengatakan akan melakukan isolasi mandiri dan mengikuti prosedur pengobatan yang telah ditetapkan tim medis.

“Isolasi mandiri akan saya lakukan di tempat yang terpisah dengan keluarga dan akan saya tinggali sendiri. Sementara keluarga akan tetap di kediaman pribadi,” ujar dia.

Anies menyebut keluarga, staf di kantor, dan seluruh kontak erat juga langsung dilakukan tes usap PCR. Ia pun mengingatkan bagi siapapun yang merasa pernah berinteraksi dengannya belakangan ini untuk segera menjalani tes swab.

“Bagi siapapun yang pernah bertemu saya dalam beberapa hari terakhir, bisa kontak ke puskesmas terdekat untuk menjalani swab test. Tentu tim tracing dari Dinkes juga akan mendata dan menghubungi kontak erat saya. Seluruh prosedur terkait akan dijalankan,” jelas dia.

Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria juga dinyatakan positif Covid-19 pada Minggu (29/11). Belakangan ini, Anies memang terlihat intens rapat berdua bersama Riza.

(Crn/Pranusa)

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top