Sempat Nol Kasus, Sutarmidji Umumkan Tambahan Kasus Covid-19 Baru
PRANUSA.ID — Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji mengumumkan tambahan enam kasus terkonfirmasi positif Covid-19 baru lagi. “Kita ada tambahan enam kasus positif hari ini,” kata Midji kepada wartawan, Sabtu (25/7/2020).
Kasus baru itu disebut dia berada pada satu lingkaran atau klaster. Hal itu dikarenakan berawal dari salah satu dari mereka yang pulang dari Jawa Tengah dan dinyatakan positif Covid-19.
Dia pun kemudian menyebarkan virus tersebut kepada sang istri, sopir, dan rekan kerjanya sehingga keenamnya bersama-sama menginfeksi virus corona (Covid-19).
“Awalnya ada salah satu yang baru pulang dari Jawa Tengah lalu positif, dan istri, sopir serta rekan kerjanya pun jadi positif,” ujar Midji.
Midji mengatakan bahwa mereka berdomisili di Kota Pontianak, namun bekerja di Kabupaten Kubu Raya.
Dengan demikian, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang awalnya sempat dinyatakan nihil bertambah enam kasus lagi sehingga totalnya menjadi 365 kasus.
Dari 365 kasus itu, sebanyak 355 orang dinyatakan sembuh dan empat orang lainnya dinyatakan meninggal dunia.
Midji pun berharap agar semuanya cepat sembuh dan dapat kembali beraktivitas seperti semula.
(Cornelia)