Anies Jawab Polemik Jalur Road Bike di DKI: Sadari Jalan Itu Milik Kita Semua! | Pranusa.ID

Anies Jawab Polemik Jalur Road Bike di DKI: Sadari Jalan Itu Milik Kita Semua!


Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Ady Anugrahadi/Liputan6.com)

PRANUSA.ID — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan keinginannya menjadikan sepeda sebagai alat transportasi bagi masyarakat ibu kota.

Anies mengaku Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah terus berusaha menyediakan fasilitas dengan membangun jalur bagi pesepeda di sejumlah ruas jalan di DKI.

“Jadi jalur sepeda dibangun sejak tahun 2018 adalah untuk semua kegiatan sepeda. Kita ingin masyarakat menggunakan sepeda sebagai alat transportasi bukan ‘sport’,” kata Anies di Jakarta, Sabtu (5/6/2021).

Pernyataan itu sekaligus menanggapi polemik antara pengendara kendaraan bermotor dengan pengguna sepeda balap (road bike) yang tengah terjadi saat ini.

“Gubernur DKI sudah mengatakan tentang sepeda sebagai alat transportasi sudah lama sekali. Sementara kalau kegiatan ‘road bike’ itu ‘sport’. Padahal yang kita mau fasilitasi sepeda sebagai alat transportasi, bukan sebagai alat ‘sport’,” tutur Anies.

Ia lantas menjelaskan perbedaan antara penggunaan sepeda sebagai alat transportasi dan sebagai pemenuhan kebutuhan olahraga (hobi).

“Kalau sepeda sebagai alat ‘sport’ itu hobi, cuma sebentar paling satu jam, dua jam. Kalau transportasi sepanjang hari. Jadi saya menganjurkan pakai sepeda ke tempat kerja,” ungkap dia.

Selain itu, Anies menekankan pentingnya menumbuhkan kesadaran bagi pengguna jalan bahwa jalan merupakan milik semua warga. Untuk itu, ia mengajak warganya untuk saling menghormati satu sama lain.

“Kita menggunakan jalan itu bersama, sadari bahwa jalan itu milik kita semua. Pejalan kaki melalui trotoar, untuk sepeda lewat jalur sepeda, untuk bermotor ada jalur sendiri,” ucap dia seperti dikutip dari VIVA.

“Jadi ini bukan soal remeh remeh, ditilang atau enggak, tapi mari kita belajar menghormati semua jenis alat transportasi dari mulai kaki sampai alat kendaraan motor besar,” tegas Anies.

Penulis: Jessica C. Ivanny
Editor: Bagas R.

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top