Kritik Keras Jokowi terkait PPKM Darurat, Denny: Kasihan Orang-orang Kecil, Pak! | Pranusa.ID

Kritik Keras Jokowi terkait PPKM Darurat, Denny: Kasihan Orang-orang Kecil, Pak!


Denny Siregar. (Foto: Ari Saputra/detik.com)

PRANUSA.ID — Pegiat media sosial Denny Siregar yang selama ini dikenal sebagai pendukung setia Presiden Joko Widodo atau Jokowi belakangan ini secara terang-terangan mengkritik kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang akan berlangsung hingga tanggal 20 Juli 2021 di Jawa dan Bali.

Kritikan tersebut dilontarkan Denny melalui surat terbuka untuk Presiden Jokowi di akun Facebook-nya pada Senin lalu (12/7). Di balik surat terbuka tersebut, ia mengaku pernah diminta Jokowi untuk memberikan kritiknya.

“Ini, pak. Kritikan saya terkeras sepanjang perjalanan bapak. Saya ingat bapak berkata dulu, lockdown itu hanya akan mematikan ekonomi rakyat kecil. Begitu juga PPKM darurat, pak. Gak jauh beda,” katanya melalui cuitannya di akun Twitter @Dennysiregar7 seperti dikutip pada Jumat (16/7/2021).

Sebelumnya, Denny dalam surat terbuka itu mengaku tidak bisa tidur lantaran membaca rencana perpanjangan masa PPKM Darurat oleh pemerintah menjadi enam minggu.

Ia kemudian menceritakan bagaimana masyarakat mengeluhkan perekonomian yang semakin hancur akibat PPKM Darurat.

“Beras habis, listrik gak mampu bayar, tidak ada kerjaan, gak bisa jualan, ngaspal gada penumpang dan banyak lagi yang sulit saya ceritakan,” tutur Denny.

Tidak sampai di situ, masyarakat bahkan ada yang mengirimkan pesan secara langsung kepadanya meminta bantuan untuk makan.

“Trenyuh rasanya hati ini. Tapi harus bagaimana, saya bukan Superman,” ujarnya.

Untuk itu, Denny meminta Presiden Jokowi untuk tidak memperpanjang PPKM Darurat. Menurutnya, hal itu hanya akan membunuh mereka secara perlahan.

“Kasihan orang-orang kecil, Pak. Mereka harus makan. Anak-anaknya kelaparan. Sudah berbulan-bulan mereka sabar dan nerima, jangan ditambah lagi penderitaan mereka,” ungkap Denny.

 

Penulis: Jessica C. Ivanny
Editor: Bagas R.

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top