Lagi, Kader PSI “Membelot” Dukung Anies Jadi Capres 2024 | Pranusa.ID

Lagi, Kader PSI “Membelot” Dukung Anies Jadi Capres 2024


FOTO: Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (Dok. Ayo Jakarta).

PRANUSA.ID– Surya Tjandra, mantan Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional yang juga merupakan kader dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyatakan dukungannya terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk maju sebagai calon presiden (capres) pada tahun 2024 mendatang.

Dengan kata lain, ia menyusul eks anggota PSI lainnya, yakni Sunny Tanuwidjaja yang lebih dulu mendukung Anies Baswedan. Bahkan, karena sikap politiknya, Sunny yang sebenarnya merupakan mantan staff Ahok ini pun rela mengundurkan diri dari PSI.

Berbeda dengan Sunny yang memilih mundur karena berbeda pandangan politik, Surya Tjandra masih memilih untuk tetap di PSI. Walaupun PSI hingga kini masih tidak memilih Anies sebagai kandidat capres.

Surya berkeyakinan PSI bisa menerima friksi politik yang saat ini dia pilih. “Ya, itu kan dari pilihan pribadi saya. Saya kira PSI, kan, partai terbuka, bisa menerima perbedaan, biasa saja sebetulnya. Jadi buat saya bagian dari proses demokratis,” kata Surya dilansir dari Tirto.ID pada Jumat (29/7/2022). Baca di https://tirto.id/guCm

Surya menambahkan, “Nanti, kan, kalau memang dibutuhkan bisa ada diskusi dan tabayun dalam internal PSI.” Surya melihat Anies memiliki komitmen untuk bekerja dan memimpin negara.

Hal itu berdasarkan latar belakang Surya sebagai sebagai mantan Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) di Kabinet Indonesia Maju.

“Kalau dari calon yang muncul namanya sejauh ini yang sudah ada, saya merasa memang beliau [Anies] yang paling cocok, yang bisa melakukan apa yang bisa dikerjakan dari pengalaman saya lihat selama jadi wamen di Jakarta,” terangnya.

Dia melihat Anies memiliki pengetahuan dan masa depan kebijakan agraria yang sangat baik. Hal itu pula yang coba dia tawarkan kepada Anies.

“Memang untuk urusan agraria dan tata ruang, Pak Anies menonjol. Dalam konteks itu saya merasa dia bisa didukung dan bisa jadi presiden yang baik kalau nanti kepilih,” kata dia.

Keyakinan Surya kepada Anies cukup tinggi, dia bahkan siap menjadi tim kampanye Anies Baswedan dalam proses pencapresan bila diminta dan dibutuhkan.

“Kalau emang dianggap bermanfaat dan dibutuhkan, saya pikir kita perlu bantuin. Pak Anies ini perlu tim yang kuat, yang bisa kerja, bisa memberi perspektif. Karena, kan, semakin banyak, nanti akan jadi plural dukungannya,” kata dia.

Laporan: Severinus THD

Editor: Bagas R

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top