DPD PDIP Kalbar Gandeng PMKRI Pontianak Salurkan Beras Kepada Asrama Mahasiswa Daerah | Pranusa.ID

DPD PDIP Kalbar Gandeng PMKRI Pontianak Salurkan Beras Kepada Asrama Mahasiswa Daerah


(Penulis: Jessica Cornelia Ivanny)

 

PRANUSA.ID — Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-Perjuangan Kalimantan Barat Lasarus menggandeng Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Kota Pontianak dalam menyalurkan bantuan beras kepada mahasiswa asrama dari berbagai daerah di Kalbar.

Ketua PMKRI Pontianak Srilinus Lino mengatakan total bantuan beras tersebut adalah 164 karung dengan lima kilogram diberikan kepada mahasiswa asrama terdampak Covid-19 di Pontianak.

“Untuk meringankan beban rekan-rekan mahasiswa dalam memenuhi kebutuhan pokok mereka,” ujar Lino, Kamis (7/5/2020).

Berikut daftar asrama daerah yang menerima bantuan beras dari PMKRI Pontianak.

1. Asrama Mahasiswa Sintang
2. Asrama PBS Ketapang
3. Asrama Simpang
4. Asrama Sepotong
5. Asrama Sanggau
6. Asrama Landak
7. Asrama Pangsuma
8. Asrama Sekadau
9. Asrama Bengkayang

Selain itu, beras juga disalurkan kepada beberapa mahasiswa yang tinggal di kos dan kontrakan.

Tak lupa, Lino mengucapkan terima kasih kepada Lasarus karena sudah mempercayai PMKRI Pontianak dalam melakukan aksi sosial.

“Terima kasih kepada Ketua DPD PDI-Perjuangan, Bapak Lasarus, yang sudah mempercayai PMKRI untuk menyalurkan beras kepada asrama mahasiswa,” pungkas dia. (*)

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top